Polisi Siapkan Jalur Alternetif Selama Penutupan Jembatan di Jalan Wijaya Situbondo

    Polisi Siapkan Jalur Alternetif Selama Penutupan Jembatan di Jalan Wijaya Situbondo

    SITUBONDO - Polres Situbondo Polda Jatim memberikan imbauan kepada masyarakat terkait dengan penutupan jembatan di Jalan Wijaya Kusuma yang sedang dalam proses perbaikan. 

    Tindakan ini diambil untuk memastikan keselamatan para pengguna jalan dan untuk memberikan ruang bagi pekerjaan perbaikan yang sedang dilakukan.

    Dalam himbauannya Polres Situbondo menyatakan bahwa jembatan di Jalan Wijaya Kusuma akan ditutup sementara sejak Minggu, 27 Agustus 2023 karena adanya pekerjaan perbaikan yang akan dilaksanakan. 

    Penutupan ini juga bertujuan untuk menghindari potensi bahaya dan memastikan kelancaran pekerjaan perbaikan.

    Hal itu diungkapkan oleh Kapolres Situbondo AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto, S.H., S.I.K., M.H., melalui Kasat Lantas AKP Suwarno mengungkapkan.

    “Kami berharap masyarakat dapat memahami dan mengikuti himbauan ini demi keamanan bersama “ ungkap AKP Suwarno, Rabu (30/8/2023) 

    Polres Situbondo juga memberikan rute alternatif yang dapat digunakan oleh pengguna jalan selama masa penutupan jembatan. 

    Arus lalu lintas selama jembatan dibangun diarahkan melewati jalur tengah yaitu di Jalan PB Sudirman,  baik dari arah Surabaya maupun Banyuwangi.

    Polisi sudah pasang rambu petunjuk pengalihan arus lalu lintas di beberapa titik, mulai dari lampu lalu lintas perempatan di Tugu Jam Ancak Agung, di Pertigaan Jalan Seroja dan di Lampu Lalu lintas Pos 90 Alun-alun Kabupaten Situbondo.

    “ Rute alternatif ini akan membantu mengurangi dampak dari penutupan jembatan yakni kemungkinan timbulnya kemacetan arus lalu lintas “ jelas AKP Suwarno

    Melalui himbauan ini, Polres Situbondo berupaya untuk memberikan informasi yang jelas kepada masyarakat dan menghindari potensi kebingungan atau kemacetan yang dapat terjadi akibat penutupan jembatan. 

    "Keselamatan dan keamanan masyarakat adalah prioritas utama dalam setiap keputusan yang kami diambil, " pungkas Kasatlantas Polres Situbondo. (*)

    situbondo
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Berikutnya

    Polres Situbondo Bangun Sumur Bor Untuk...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Hendri Kampai: Kualitas tulisanmu adalah kualitas dirimu
    Hendri Kampai: Kenapa Lapor Lagi? Emangnya Kantor Pajak Kerja Apa?

    Tags